Assalamualaikum,selamat malam brosist,semoga tetap sehat dan
semangat..dan salam satu aspal...
Semakin banyaknya kendaraan baru yang murah dan
terjangkau,semakin pelik juga masalah yang dihadapi bagi para pengguna jalan.
Membludaknya angka kendaraan baru yang turun ke jalan tak ayal membuat jalanan
semakin padat dan macet. Tak heran,angka kecelakaanpun semakin tinggi karena
banyak pengguna jalan yang kurang mematuhi peraturan yang telah ditetapkan.
Gak hanya kecelakaan brosist, jalanan juga bisa menjadi ajang
duel karena saling tidak terima merasa dirinya benar.. Sudah banyak contohnya
brosist, karena sudah muak dengan perlakuan
pengguna jalan yang masih srunthulan,tapi ya caranya kurang baik brosist,dengan
memaki-maki pengguna lain..
Nah,berdasarkan pengalaman pribadi juga yang masih sering
sruntulan (maafkan saya yang kadang suka khilaf ini brosist :D),saya pun
browsing,gimana sih caranya supaya bisa safety riding yang tentunya aman bagi
diri sendiri dan juga pengguna jalan lain??
Saya pun mendapatkan artikel yang dirilis oleh http//:www.motorcyclistonline.com
, tentang 10 cara agar tetap aman saat berkendara di kota. Artikel ini
sebenarnya sudah lama dirilisnya brosist,tapi apa salahnya saya kembali angkat
untuk memberikan edukasi berkendara yang lebih baik,istilahnya artikel ini Old
But Gold lah hehe.. So,pantengin terus ya brosist!! Check this one out yeah!
1. Antisipasi pergerakan kendaraan di depan
Antisipasi memang menjadi
jurus ampuh supaya selalu aman dalam segala hal. Biasanya,sesuatu yang sudah
diantisipasi bisa berjalan dengan baik. Begitu juga saat sedang riding atau
driving brosist,antisipasi sangat diperlukan supaya gak terjadi hal-hal yang
tidak diinginkan seperti berbenturan atau tabrakan. Antisipasinya dengan cara
selalu konsentrasi ke kendaraan yang berada di sekitar kita,dan atur kecepatan
kendaraan yang brosist kemudikan,agar masih bisa melakukan manuver kalau
kendaraan didepan berbelok tiba-tiba..
2.
Lihat
spion,tetapi jangan terlalu sering
Spion sangat penting saat
berkendara. Kegunaannya ialah melihat kendaraan di belakang sehingga kita tidak
perlu menengok terlalu sering. Seringnya,spion ini letaknya sejajar dengan
bahu,sehingga harus melakukan usaha ekstra untuk melihat kendaraan di belakang.
Menurut artikel tersebut sih,jangan terlalu sering melihat ke spion. Gunakan
sedikit feeling dan isyarat tangan agar tidak terlalu sering melihat ke spion.
3.
Jangan
pernah berada diantara mobil dan trotoar!
Jangan pernah berada
ditengah-tengah mobil dan trotoar,bahkan ketika ingin menyalip sekalipun!
Mengerikan ketika brosist mencoba menyalip mobil dari arah kiri dan tiba-tiba
mobil tersebut memutuskan untuk belok,selesai urusannya brosist.
Sebaiknya,menyalip hanya dari kanan dan usahakan jalan di depan kosong agar
tidak bergesekan atau bahkan bertabrakan dengan kendaraan arah sebaliknya.
4. Selalu
siap untuk ngerem!
Nah,terkadang kendaraan
didepan kita bisa saja berhenti mendadak. Maka dari itu,antisipasi rem mendadak
juga perlu brosist. Selalu tempatkan kaki kanan brosist di pedal rem
belakang,atau jika motornya matic selalu sedia pegang tuas rem kiri. Imbangi
dengan tekan rem depan secara teratur agar motor bisa berhenti dengan sempurna.
Jangan menggunakan rem depan ataupun belakang secara full,karena akan membuat
motor brosist oleng dan terjatuh!
5.
Beri
tanda
Pastikan pengendara lain dan
pejalan kaki melihat wujud brosist sebagai pengendara motor . Nyalakan selalu
lampu utama dan nyalakan lampu High beam jika berkendara di malam hari nan
sepi.. *hiihihi *skip. Cobalah untuk menggunakan riding wear yang terang atau
jika perlu glow in the dark supaya selalu terlihat bahkan ketika berkendara di
malam hari..
6.
Kenali power
motormu!
Kenali power motormu brosist.
Mengenali power motor sendiri bisa membuat brosist jadi punya gambaran
bagaimana cara menyalip mobil atau bahkan truk dengan benar. Banyak kecelakaan
yang terjadi karena biker tersebut memaksa menyalip padahal power kurang
mumpuni dan celahnya sangat sempit,akhirnya tertabrak dari lawan arah! Lebih
baiknya,menyalip mobil jika didepan sedang kosong,tidak ada kendaraan dari
lawan arah..
7.
Traffic
melambat? Tetap di sisi kanan atau kiri
kendaraan didepan..
Ketika traffic tiba-tiba
melambat,usahain supaya brosist tetap berada di sebelah kanan atau kiri
kendaraan yang berada di depan brosist. Ketika brosist berada di sisi kiri atau
kanan kendaraan tersebut.memungkinkan bagi brosist untuk menyalip. Hati-hati
ketika menyalip saat traffic sedang melambat brosist,jaga-jaga kalau ada motor
juga yang mencoba menyalip dengan kecepatan tinggi! so,balik lagi ke
point-point sebelumnya ya!
8.
Pelajari
keadaan sekitar (kondisi jalan,kondisi cuaca,dll)
Pelajari kondisi atau keadaan
sekitar wilayah tempat brosist mengendarai kendaraan. Mempelajarinya
memungkinkan brosist untuk sekali lagi mengantisipasi hal-hal yang akan terjadi
seperti munculnya lubang,atau pasir yang bisa membuat motor brosist kehilangan
keseimbangan,atau cuaca yang bisa berubah-ubah,dll. Keep in Touch with the situation
around you brosist..
9.
Gunakan
Jempolmu!
Gunakan jempol kirimu untuk
sekedar menekan tombol sein,klakson atau menekan tombol lampu dim brosist.
Berikan sinyal yang cukup kepada pengendara lain jika ingin berpindah jalur
atau ingin berbelok. Hati-hati,lupa menekan tombol sign atau tombol klakson
bisa membuat celaka karena pengendara lain tidak tahu jika kita ingin berbelok
misalnya!!
10. Kendarai motor di “Zona Terbuka”
Jika jalanan yang brosist
lewati ketika berkendara cukup lengang,perhatikan kecepatan kendaraan brosist
lalu cari gap diantara kendaraan dan kendarailah melaluinya. Jangan terlalu
dekat dengan kendaraan yang brosist akan lewati,sebaiknya berikan ruang
tambahan untuk bermanuver dan menghindari blind-spots.
Last but not least,sudah
saatnya kita semua sadar akan pentingnya berkendara yang aman di jalan. Dengan
semakin gencarnya pabrikan motor dan mobil menggelontorkan gacoannya
masing-masing,artinya jalanan akan semakin padat! Maka dari itu,agar tidak
terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,apa salahnya mulai dari sekarang mencoba
melakukan safety riding?? Semoga artikel ini berguna bagi brosist sekalian dan
juga bagi penulis sendiri yang masih banyak kekurangannya . Ada yang mau
menambahkan tentang artikel ini brosist? Silahkan tulis komentar dibawah ini..
Thanks for reading and
sharing,see you on the next article.
Wassalamualaikum.
Wassalamualaikum.
0 komentar:
Posting Komentar